
Lubuk Pakam (27 Oktober 2025). Dalam rangka persiapan revisi akhir oleh Direktorat Pelaksanaan Anggaran (Dit. PA) Kementerian Keuangan, Kasubbag Perencanaan TI dan Pelaporan, Kasubbag Umum dan Keuangan, serta PPK Pengadilan Agama Lubuk Pakam mengikuti kegiatan Zoom Meeting yang membahas perhitungan gaji dan penginputan pada aplikasi SAKTI, Senin (27/10).

Kegiatan ini berlangsung secara daring dan diikuti oleh seluruh satuan kerja di 4 lingkungan badan peradilan. Agenda utama dalam pertemuan daring tersebut adalah penyesuaian data, sinkronisasi perhitungan gaji, serta kesiapan input akhir menjelang penutupan tahun anggaran 2025.
.jpeg)
Lubuk Pakam (24 Oktober 2025). Pengadilan Agama Lubuk Pakam kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui pelaksanaan Seminar Rancangan Aktualisasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Golongan II, yang digelar secara daring.
Dalam kegiatan tersebut, terdapat tiga orang CPNS yang mengikuti seminar, yaitu Muhamad Irfan, A.Md.A.B. (Klerek - Dokumentalis Hukum), Ridha Utami, A.Md. (Klerek - Dokumentalis Hukum), dan Ririn Afriani, A.Md.T. (Klerek - Dokumentalis Hukum).


.jpeg)

Adapun Wakil Ketua PA Lubuk Pakam, Febrizal Lubis, S.Ag., S.H., M.H., bertindak sebagai mentor bagi Muhamad Irfan dan Ridha Utami. Sementara itu, Ririn Afriani dibimbing oleh Panitera PA Lubuk Pakam, H. Ansor, S.H.
Seminar ini turut menghadirkan Fisika Prasetyo, S.H., S.T., M.T. sebagai coach (Widyaiswara) yang memberikan arahan serta pembinaan dalam penyusunan rancangan aktualisasi. Sedangkan yang bertindak sebagai penguji adalah H. Sarpin Rizaldi, S.H., M.H., Hakim Tinggi pada Pengadilan Tinggi Agama Banten.

.jpeg)
.jpeg)
.jpeg)
Kegiatan ini menjadi bagian penting dari tahapan Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS yang bertujuan menanamkan nilai-nilai ASN BerAKHLAK serta memperkuat kemampuan peserta dalam mengaktualisasikan ide dan inovasi di lingkungan kerja masing-masing.
Dengan terselenggaranya seminar ini, diharapkan para CPNS Golongan II PA Lubuk Pakam semakin siap dan profesional dalam melaksanakan tugas pelayanan publik di bidang peradilan agama.
Lubuk Pakam (24 Oktober 2025). Dharmayukti Karini Cabang Lubuk Pakam menggelar pertemuan rutin pada Kamis, 24 Oktober 2025, bertempat di Ruang Media Center Pengadilan Agama Lubuk Pakam. Kegiatan ini diikuti oleh para pengurus dan anggota Dharmayukti Karini Cabang Lubuk Pakam dengan mengenakan seragam Teratai dan rok hitam.
Pertemuan rutin kali ini diisi dengan dua agenda utama, yakni pemeriksaan kesehatan dan pelatihan membuat bolu pisang sederhana. Pemeriksaan kesehatan meliputi pengecekan gula darah, asam urat, kolesterol, dan IVA, sebagai bagian dari program kerja Seksi Pendidikan dalam upaya meningkatkan pengetahuan kesehatan para anggota.
Selain itu, kegiatan dilanjutkan dengan pelatihan membuat bolu pisang sederhana, yang bertujuan untuk menambah keterampilan anggota di bidang kuliner. Kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat silaturahmi dan memperkuat solidaritas antaranggota Dharmayukti Karini.
Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam, Dr. Hj. Sakwanah, S.Ag., S.H., M.H., menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Beliau menegaskan bahwa kegiatan Dharmayukti Karini tidak hanya berperan sebagai ajang silaturahmi, tetapi juga sebagai wadah pembinaan bagi para istri aparatur peradilan untuk mengembangkan potensi diri, meningkatkan wawasan, dan berkontribusi positif terhadap lingkungan kerja serta masyarakat sekitar.
Ketua Cabang Dharmayukti Karini Lubuk Pakam, Ny. Bertha Paulina Indrawan, juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota yang telah berpartisipasi aktif dalam kegiatan tersebut. Ia berharap, kegiatan semacam ini dapat terus berjalan secara berkesinambungan guna meningkatkan wawasan, keterampilan, dan kebersamaan seluruh anggota Dharmayukti Karini Cabang Lubuk Pakam.
.jpg)
Acara kemudian ditutup dengan pengundian doorprize yang diikuti dengan antusias oleh seluruh anggota Dharmayukti Karini yang hadir, menambah suasana kebersamaan dan kegembiraan di akhir kegiatan.

Lubuk Pakam (23 Oktober 2025). Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) pada Pengadilan Agama Lubuk Pakam mengikuti kegiatan Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun 2025 secara daring pada Kamis (23/10/2025). Kegiatan ini berlangsung di Ruang Media Center Pengadilan Agama Lubuk Pakam.

Orientasi PPPK ini merupakan bagian dari upaya penguatan karakter dan pemahaman ASN mengenai nilai-nilai dasar profesi Aparatur Sipil Negara, serta peran dan tanggung jawabnya dalam memberikan pelayanan publik yang berkualitas.


Kegiatan orientasi dipandu oleh Ryan Irwan Ramadhan, S.M., dari Direktorat Pembelajaran Karakter dan Sosial Kultural Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI, yang memberikan pembekalan mengenai nilai-nilai dasar ASN, etika profesi, serta semangat nasionalisme dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara. Selain itu beliau juga menyampaikan alur orientasi yang bisa diakses PPPK melalui website SWAJAR PPPK.
Melalui kegiatan orientasi ini, diharapkan para PPPK PA Lubuk Pakam dapat memahami dan menginternalisasi nilai-nilai ASN ber-AKHLAK, meningkatkan kompetensi, serta siap memberikan kontribusi positif dalam mendukung terwujudnya peradilan agama yang modern, transparan, dan berintegritas.

Lubuk Pakam (23 Oktober 2025). Pengadilan Agama (PA) Lubuk Pakam mengikuti Seminar Nasional bertema “Mahkamah Islam Tinggi (MIT) Pembuka Tabir Sejarah Eksistensi Peradilan Agama Dalam Reformasi Hukum dan Peradilan di Indonesia” yang diselenggarakan oleh Pengadilan Tinggi Agama Semarang bekerja sama dengan Universitas Muhammadiyah Surakarta. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting.

Partisipasi PA Lubuk Pakam dalam kegiatan tersebut didasarkan pada surat Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan Nomor 432/WKPTA.W2-A/UND.HM1.1.1/X/2025 tanggal 20 Oktober 2025 perihal Undangan Mengikuti Seminar Nasional.
Dalam kegiatan ini, Ketua, Wakil Ketua, Hakim, Panitera, Sekretaris hingga aparatur PA Lubuk Pakam turut serta mengikuti seminar secara virtual dari Ruang Media Center PA Lubuk Pakam.


Seminar ini membahas peran penting Mahkamah Islam Tinggi (MIT) dalam membuka tabir sejarah eksistensi peradilan agama di Indonesia serta kontribusinya terhadap perkembangan reformasi hukum dan peradilan nasional. Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh peserta dapat memperdalam pemahaman mengenai sejarah, kedudukan, dan arah penguatan lembaga peradilan agama dalam sistem hukum nasional.
PA Lubuk Pakam menyambut positif kegiatan ini sebagai bentuk peningkatan wawasan dan pengetahuan bagi aparatur peradilan agama dalam upaya mewujudkan peradilan yang agung dan berintegritas.

